Kerja di Jepang

Bekerja di Jepang

Jadwal Mencari Pekerjaan

Pencarian pekerjaan di Jepang adalah dengan merekrut siswa yang akan lulus dan ujian perekrutan diselenggarakan saat seseorang masih menjadi mahasiswa.
Kebanyakan perusahaan mempunyai jadwal perekrutan yang sama dalam melakukan kegiatan perekrutan.
Karena waktu perekrutan dilakukan satu tahun 1 kali, apabila Anda melewatkan waktu perekrutan tersebut Anda akan sulit untuk mendapatkan pekerjaan.

Pencarian kerja di Jepang dimulai sejak tanggal 1 Maret di satu tahun sebelum tahun ajaran akhir (Sarjana di tahun ketiga, Magister di tahun pertama, Doktor di tahun kedua) dan berakhir 4 bulan setelahnya, yaitu di pertengahan bulan Juni.

Karakteristik pencarian pekerjaan di Jepang dimulai lebih awal dan dilakukan dalam jangka waktu yang lama, yaitu 4 bulan. Selain itu, persiapan dalam pencarian kerja di Jepang merupakan hal yang penting, persiapan perlu dilakukan sekitar sejak 5 bulan sebelum melakukan pencarian kerja.

(Jadwal)

Oct Nov Dec Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sept Oct Nov Dec Jan

Persiapan Pencarian Kerja

Pendaftaran

Karena beberapa perusahaan melakukan perekrutan karyawan dari bulan Oktober, mahasiswa yang belum mendapatkan pekerjaan bisa terus mencari pekerjaan.

Jobfair/ Sesi Informasi Perusahaan

Penyerahan Surat Lamaran Kerja (CV)

Aptitude Test dan Ujian Tulis

Wawancara

Informasi Resmi Diterima Kerja/ Tidak

Prosedur perubahan status kependudukan

*Tanggal masuk kerja bagi lulusan di bulan September kemungkinan ada pada bulan April di tahun berikutnya setelah kelulusan.

Silakan lakukan pencarian pekerjaan dengan memastikan waktu masuk perusahaan.

Ujian Masuk Perusahaan dan Proses Pencarian Kerja

Pendaftaran (Maret - Mei)

"Pendaftaran" adalah pendaftaran dengan menyerahkan informasi dan data yang diminta ke masing-masing perusahaan.
Dengan mendaftar, Anda akan dikirimi informasi perusahaan, informasi lowongan pekerjaan, dan informasi tentang jadwal jobfair melalui email atau kantor pos. Pendaftaran bisa dilakukan melalui situs lowongan pekerjaan (situs yang memuat informasi tentang jobfair dan lowongan pekerjaan), website masing-masing perusahaan, maupun saat jobfair.

Jobfair/ Seminar Perusahaan (Maret - Mei)

Jobfair/Seminar perusahaan dimulai setelah kegiatan pencarian pekerjaan dimulai Dengan mengikuti job fair atau seminar perusahaan, Anda bisa mendengarkan secara langsung informasi perusahaan yang tidak dipublikasikan di website perusahaan dan juga kita bisa bertanya langsung kepada HRD perusahaan sehingga Anda akan memperoleh informasi lengkap tentang perusahaan tersebut.
Seminar perusahaan dibagi menjadi 2 jenis.
Perusahaan secara mandiri melakukan seminar perusahaan atau beberapa perusahaan melakukan seminar perusahaan secara bersama-sama disebut job fair. Pahami dengan benar karakteristik dari masing-masing seminar perusahaan tersebut dan secara aktif ikuti seminar perusahaan tersebut.

Menyerahkan Surat Lamaran Kerja (Maret - Juni)

Tahap pertama dalam ujian masuk perusahaan adalah penyerahan surat lamaran kerja (penyaringan dokumen).
Dengan menyerahkan surat lamaran kerja, Anda secara resmi mendaftar ujian masuk di perusahaan tersebut

Aptitude Test dan Ujian Tertulis (Maret - Juni)

Aptitude tes dan Ujian Tertulis dilakukan untuk mengetahui apakah pendaftar mempunyai wawasan dan kemampuan akademik tertentu, dan apakah mereka memiliki pemikiran dan kemampuan mengambil keputusan yang dibutuhkan didalam pekerjaan, kecepatan kerja, kemampuan mengelola, dan ketepatan dalam bekerja.
Lalu, perusahaan dengan pendaftar yang banyak akan mengunakan tes ini sebagai bahan penyaringan.

Tes Wawancara (Juni -)

Tes wawancara di Jepang biasanya 1 perusahaan melakukan tes wawancara sebanyak 3 kali. Alasan mengapa tes wawancara dilakukan 3 kali adalah untuk melihat karakter dan pola pikir pendaftar dari berbagai sudut pandang sehingga bisa ditentukan apakah karakter dan pola pikir pendaftar cocok dengan perusahaan.

Informasi Diterima Kerja Resmi dan Tidak Resmi (Juni-)

Setelah semua tes selesai, perusahaan akan memberikan informasi diterima kerja tidak resmi untuk menyatakan jika Anda lulus tes masuk perusahaan.
Biasanya, tahap pertama informasi diterima kerja disampaikan lewat telepon. Setelah itu, "Surat Panggilan Kerja" akan dikirimkan.
Apabila sudah memperoleh surat panggilan kerja dari perusahaan lain dan ingin menolak panggilan kerja tersebut, sebaiknya Anda memberikan informasi secepatnya dengan baik. Setelah itu, bulan Oktober akan mendapat "Surat Panggilan Kerja Resmi"

Persiapan untuk Mencari Pekerjaan

Menganalisis Diri

Menganalisis diri adalah melihat dan bertanya pada diri sendiri tentang apa kelebihan, kekurangan, skill, kemampuan, hobi, cita-cita, dan pandangan hidup diri pribadi.
Untuk menemukan pekerjaan yang cocok dan tepat, Anda harus melakukan persiapan supaya Anda bisa mempromosikan diri Anda dengan baik saat wawancara maupun di surat lamaran kerja.

Pelatihan di Dunia Industri dan Perusahaan

"Dunia Industri" adalah pengelompokan industri berdasarkan kegiatan bisnisnya. Langkah pertama untuk memilih perusahaan yang diminati adalah "Pelatihan di Dunia Industri dan Perusahaan". Untuk menemukan dunia industri dan perusahaan yang diminati, Anda harus menulis dengan jelas motivasi Anda untuk bekerja di surat lamaran kerja dan wawancara. Untuk itu, Anda harus memikirkan apa yang ingin Anda lakukan dalam kehidupan, pekerjaan, dan karier.

Mengunjungi Senior

Mengunjungi senior atau kenalan yang sekarang bekerja di perusahaan yang Anda minati untuk mengumpulkan informasi yang tidak dipublikasikan di website perusahaan.
Dengan bertanya tentang hal-hal yang sulit untuk ditanyakan di tempat resmi, seperti pada seminar perusahaan, Anda dapat memperdalam pemahaman tentang perusahaan yang Anda minati.

Persiapan Membuat Lamaran Kerja dan Wawancara

Persiapan untuk membuat surat lamaran kerja dan wawancara yang merupakan bagian dari tes masuk

Untuk Informasi lebih lanjut tentang persiapan tersebut, silakan jadikan Chapter 4. Tes Masuk Perusahaan Jepang sebagai bahan referensi.

(Japan Student Services Organization Peneliti Tamu Kubota Manabu Pengawasan)

Referensi

Website ini menggunakan cookie untuk meningkatkan layanan kami kepada pengguna.
Apabila Anda memperoleh pemeberitahuan tentang spesifikasi cookie, silakan klik "Setuju". Untuk pengaturan informasi tentang, cookie silakan klik "Lihat Detail"